PDA

View Full Version : makanan yg bagus buat koi apa??



joko
21-07-2008, 02:14 PM
ayo makanan yg bagus buat koi apa ??? buat para suhu dan yg lainnya mari kita sebutkan makanan yg bagus apa buat ikan koi yang biasa di gunakan ya mau itu merek pabrik atau buatan sendiri siapa tau buatan sendiri bisa lebih baguss dari yg pabrikan bisa ngirit biaya ya gak hehehehe..mari sebutkan...


kalo saya pake hikari growth dan spirulina + vitamin

koikoikoi
21-07-2008, 02:17 PM
trims atas forum ini. Mungkin bisa disatukan dari setiap thread yang sudah ada.
Saya penasaran perbandingan produk lokal dan produk impor.
Mau keluar uang tapi sayang, tapi apa beda jauh ke ikan?

trims lagi

tenonx
21-07-2008, 02:28 PM
untuk saat ini, maaf, beda jauh banget deh
antara pakan import dan lokal. :roll: :roll: :mrgreen:
dari segi membentuk badan, dan kotoran yang ditimbulkan.

joko
21-07-2008, 02:40 PM
nah makanya gimana kalo para suhu berbicara ....
kita tunggu saja jam maennya mana neh om han om sunu dllnya hayoo lumayan buat pemula sambil belajar hehehehe :lol: :lol: 8) 8) :mrgreen: :mrgreen:

E. Nitto
22-07-2008, 12:04 PM
Saya ikutan sebagai pendengar ah..... maklum newbie nih....

hankoi
22-07-2008, 07:16 PM
Emang beda jauh pak, kualitas pakan lokal dengan pakan impor. harga nya juga beda . :wink: :wink: :wink: :wink: :wink: :wink: :wink: :wink:

joko
23-07-2008, 12:15 AM
atau ada para suhu dan hobies yg menyatukan / membuat makanan yg bagus kali aja ada khan mayan bagi2 rejeki hehehe

koi54n
23-07-2008, 12:44 AM
kalo pakan impor, apa yang direkomdasikan? pak tennonx :D

steamkoi
23-07-2008, 02:40 AM
Pakan Lokal BP + Racikan sendiri
Pakan Import Sakai colour dan weathgerm (nggak banyak2 ngasihnya heheh irit)
Pakan Lain2 Untuk Fiber + Vitamin = Kol + letuce (selada)

:) :D :D :D :D :D

SUNU
23-07-2008, 09:10 AM
Kasih tahu Om BP + Racikan sendiri: Racikannya apa?

Om Irvan, bener suka dikasih Kol? :o :o :o
Gak apa-apa ya? Lama-lama Koi-nya minta daging kambing, jadi makan Tongseng deh.... :lol: :lol: :lol:

tenonx
23-07-2008, 10:21 AM
kalo pakan impor, apa yang direkomdasikan? pak tennonx :D
hehehehe klo saya jawab ga adil buat yg lain pak :wink: :mrgreen:
mendingan dicobain aja kira2 yang cocok mana :lol: :lol: :lol:

KARHOMA
23-07-2008, 12:12 PM
Saya cukup pake BP tanpa racikan, maklum belum bisa bikin racikan kayak pak Irvan :D

valmh
23-07-2008, 04:20 PM
ayo makanan yg bagus buat koi apa ???
Salam kenal pak Joko,

Wah ini topic yang luas, saya bukan suhu tapi coba sharing saja ya yang saya pernah tahu dan alami, moga2 bisa bantu pak Joko untuk menentukan pakan yang paling cocok untuk ikan koi kesayangan bapak. Saya pikir semua jenis dan merk pakan punya karakteristik nya sendiri2, dengan segala kelebihan dan kekurangannya, pilih saja yang mana yang paling cocok untuk ikan dikolam dengan juga mempertimbangan segi praktis(waktu) dan kantong tentunya :wink:

Ada kalanya untuk sampai menemukan pakan yang paling cocok (untuk ikan, kondisi dan kantong pemilik) kita harus melalui berbagai proses mencoba yang merupakan bagian proses pembelajaran, justru kadang serunya disini. Pakan yang paling cocok untuk hobbyst yang satu mungkin kurang pas untuk hobbyst yang lain.

Ada yang memakai pakan pellet yang sudah ready dari pabrik (lebih praktis), ada juga yang mengunakan pakan olahan sendiri ataupun campuran antara keduanya, bahkan ada juga yang mengunakan pakan alami, sekali lagi sangat tergantung yang mana paling terasa untuk cocok untuk ikan bapak dan bapak sendiri.

Saya sendiri untuk pakan rutin hanya pakai Saki Hikari (Basic, Growth & Color)dengan tambahan silkworm pupae dan manda

Artikel dibawah ini cukup sederhana dan cukup jelas dalam memberikan gambaran tentang point2 penting yang bisa jadi pertimbangan dalam memilih pakan, semoga membawa manfaat.

Happy KOI keeper,
-mul-
__________________________________________________ __________________________
Food Glorious Food
by Gerry Preston reprinted from Nishikigoi International Magazine

Well, that's how the song goes, but is it all so glorious? Strange as it may seem, the reasons why Koi Keepers feed their fish in the first place varies greatly; what the fish might need or want usually being pretty low on the list of priorities. Much more likely, will a particular brand or ingredient make those 'lack luster reds' deep and shine like a newly painted pillar box; or will those 'sure fire' minuscule Tategoi become champion biggies in just a few short months? So why do we choose one particular brand over another? Believe it or not, advertising influences all of us. As such, advertising generally falls into two clear divisions - the informative and the persuasive. Fish food producers, particularly on the ornamental side, spend a great deal of money on fancy packaging and persuasive advertising. Highly paid copywriters are employed to dream up alluring blurb such as 'protein rich', 'highly nutritious', or 'easily digestible' and, in some cases, this may be so. However, first and foremost it is about enticing us to part with our money by telling us all the things we want to hear. Sadly, useful information is often lacking on the pretext that the buying public would not understand it even if given. My inclination is to interpret this as, were we more learned or given comprehensive information, we might not be enticed into buying something just for the picture on the packet! Just how useful, therefore, is the information given on a packet of fish food? Perhaps before we can attempt to answer that we also need to address the understanding issue. Leaving aside the often effusive content of the marketing ploy, what is on the packet is usually the best we can expect to see. Many have a closed formula, thus are very minimal in what they tell us. Others, perhaps in the hope that we will think more is better, claim the inclusion of almost every ingredient known in their food. Some will simply give percentages of all, or just a few, of the major nutrients and that is all we have to go on.

Price, not surprisingly, is the other major factor in the equation. Market research, itself very costly, largely determines the 'sell price' - this is the point just below which there might be product resistance. Conversely, make a food too cheap and everyone thinks it cannot be any good and, therefore, will resist buying it for that reason! For sure, no manufacturer is going to put in a more expensive ingredient than he has to, even though this is highly unlikely to take the price beyond the expected profit level. Of one thing we can be reasonably certain, the product price has little to do with ingredient price. Of course, some will argue that, quite rightly, Koi Keepers expect attractive packaging. Then there is production, handling and transport cost, particularly with goods of foreign origin. There is also an unknown, to us, number of middle merchants before the product finally ends up with a very substantial mark-up in the retail outlet. In spite of all this, every year sees new contenders rushing to enter what, to most of us, already appears to be an over crowded market - each making new claims that their food alone contains the magic ingredients and additives that make it superior to all else, yet offering no independent proof of this whatsoever.

Thus returning to our labeling: as already stated, this is often limited to percentage of protein, oil, fiber, moisture and ash. There may also be some vitamin advice stated in weight or international units. The other major nutrient is carbohydrate. Since this is often the largest component in the formulation, I find its omission suspect. However, providing one is aware it will be present, we can usually deduce the percentage by subtraction. Although it is beyond the scope of this article to detail the biochemical make up of the numerous ingredients most likely used in fish feeds, perhaps a precis combined with defining the percentages will suffice. Those specified by the manufacturer will vary from brand to brand as will the number of individual percentages given, some being confined to just protein and oil. Since these all seem to be infinitely variable between brands, and often within the same brand, we already have a contradiction which begs the question which one is best?

Protein

A major player and vitally important to the well being and growth of all living organisms. However, protein is just a collective word to describe the sum of its structural components, which are the amino acids. There are 10 essential amino acids needed and the same number that, when necessary, the fish can manufacture, and are thus termed nonessential. Of great importance is the amino acid ,I)profile, meaning the fish need the 10 essential amino acids in differing proportions. Just as important, the ratjo required vary to a greater or lesser extent from fish to fish, or indeed from animal to animal. Thus the required amino acid profile of an outright fish eater such as pike would be quite different from a herbivorous fish such as roach. Carp are classed as ,,omnivorous, suggesting they eat a wide range of food stuffs to include some of vegetable and some of animal origins.

After digestion by the fish, consumed protein is reduced once again to amino acids that can either be used to build muscle or, wastefully, further broken Own for energy. It is only when the balance of amino acids in the diet is optimal that there is the necessary anabolism to produce efficient protein synthesis and, therefore, growth; yet even then there still 7- 10% indigestible protein. Fortunately, the amino acid requirement for carp is reasonably well defined, and has little tolerance outside that definition. In other words, if any one of the essential-amino acids is only available at under the proportional requirement to its neighbors, then use-f the others will be to that first limiting amino acid ,and the excessive discharged to waste. This unnecessary breakdown produces catabolism and -possible fat deposition. Most of all it produces a high " ammonia load and is, inevitably, bad for waterquality. It will also compromise growth-rate and, if continued long enough, could have a detrimental effect on health status. Methionine is usually the first limiting amino acid in many natural proteins and this plus cystine, which can reduce the methionine demand is often supplemented to a quality food. If the packet would generally boldly state this. We can now already see that a protein declaration is not telling us the entire story, and certainly gives no indication whatsoever of its suitability for our fish; neither is the protein percentage figure itself much help.. The classification of proteins is largely of animal or vegetable origins. The amino acids contained in many fish meal proteins match well to the profile requirement of carp. As such their inclusion is generally a prerequisite to formulating a nutritious diet. The problem to the manufacturer is that they are expensive, particularly the very high quality white A meals derived from Alaskan Pollack or similar fish often used in Koi foods. The use of the much valued oily herring meal tends to be more in diets for Peruvian anchovy, is regarded as second best but a proportion can be included without too many problems. In the early days of fish farming it was common for the inclusion of bovine proteins in feeds. This practice reduced over the years and since the advent of B.S.E. is now very much frowned upon when included in rations for fish destined for human consumption!

Vegetable proteins are mostly poorly digested and many have a miss-match to am no ac requ rements - a low chemical score when measured against the ideal. However, some do have an excellent biological value in their own right and mixing with fish meal proteins brings down the cost of the total protein expenditure. Soya bean is probably the most widely used for dilution but is lacking in several essential amino acids, thus its inclusion above a certain level, although attractive commercially, is undesirable. It also contains natural feeding deterrents. Heating largely overcomes this problem with the addition of chemo-palatants, thereby persuading the fish to eat what its instincts would, almost certainly, make it refuse. The addition of attractors to stimulate a fish's appetite is nothing new. Izzack Walton added honey to his baits to catch carp three hundred years ago. Carp have very well developed gustatory (taste) and olfactory (smell) senses. Present day carp anglers have a seemingly unlimited array of flavors, extracts and oils from which to choose. Many claim even the amino acids themselves to be attractors. Betaine HC1 is probably the most used stimulator in baits and commercial feeds. However, should they do so, it is highly unlikely that many ornamental fish food producers would admit to using chemical palatability enhancers to make their product more acceptable.

With the ever shrinking bounty from the seas, seeking alternatives to fish proteins is essential, of that there is little doubt. The inclusion of dairy shows much promise. Perhaps the genus Scenedesmus, having a crude protein value of 55%, more than most and SpIrulinae could have considerably more value as a protein source than its over-hyped powers of color improvement. However, trials tend to confirm a reduction in growth as the percentages of these alternatives increase with a corresponding decrease in the fishmeal. Increasing the percentages further leads to heavy losses. A notable exception, however, is krill, (Euphausia superba); these tiny shrimp like creatures abound in massive quantities in the Antarctic and are expected to make a considerable contribution to future livestock feed-stuffs. They have long been readily available to the aquarist. Coincidentally, of course, the much heralded inclusion of chitin in some Japanese Koi foods sits nicely with the Japanese peoples fondness for consuming enormous quantities of crustaceans and shell fish!

Wheat germ meal is another protein source well exploited by the ornamental fish food industry. Whether it is even remotely possible to justify all the hype, is impossible to say. Never have I seen independent, or otherwise, trial results published appertaining to growth, health or anything else. For years Koi scribes have played safe and just repeated everybody else - and eventually themselves -over and over again. throughout the summer and winter. Personally, if Koi cannot property utilize food due to temperatures being too low I can see little point in feeding them at all. On the other hand, if you are going to feed, it makes much more sense to use a good quality high protein food all year round, but especially in the traditional slowing down and warming up period. At these lower temperatures Koi are going to eat greatly reduced quantities anyway. Therefore, even with a high percentage protein feed, their actual intake of protein is very modest.

One only has to examine briefly the sequential events in a natural body of water to realize the validity of this. In high summer there is a profusion of plant growth as well as a multitude of insects and organisms that we can loosely term animal. Nature thus satisfies herbivores, omnivores and even carnivores. Carp undoubtedly consume large quantities of easily available plant life at summer temperatures. Duck weed is a particular favorite and Koi will make short work of any efforts to try to establish water lilies etc, in an existing pond. Contrast this with the depths of winter when virtually all of the higher forms of animal life, so relished by carp in summer, are still available to them in winter should they wish to feed; yet all of the plant life has completely died away - hasn't it?

Koi literature is constantly stating the value of wheat germ revolves around being easily digestible and is, therefore, the ideal low temperature food. Even assuming that is true, the actual percentage of wheat germ in the food is very small indeed. Thus begs the question, how digestible is the rest of the food? Not very much is the easy answer, and probably a good job too since the major proportion will be carbohydrates. The universal use of carbohydrate is as a binder, to bulk out a feed, and as a cheap energy source. As carp's energy requirements in cold water are very minimal, if these feeds really were highly digestible, much of it would be retained as saturated (solid) fats within the body cavities and internal organs of the fish. In practice most of it simply passes through with little absorption into the blood stream. It probably does no more harm than it does any good! What it does do is to keep the cash registers ringing and the hobbyist content in the belief that they are providing quality food.

Quality and Quantity

Thus returning to the protein in dry diets, it becomes clear that separating quantity and quality is not so easy. A particular pellet having a high claimed protein percentage may well have a large amount of plant proteins in its inclusion. We have no control over this and little hope of identifying the good from the not so good, even when given a long list of ingredients. However, quantity is something tangible and it is very noticeable within the same brand that the higher the protein percentage the higher the cost. So is it okay, or more economical, to feed the cheaper lower protein food? Think of it like this: Kol have a daily quantity protein requirement governed largely by temperature and their size. Should that requirement not be met they certainly will not grow and could have trouble repairing damaged tissue, laying down eggs, etc. In fact most of the functions needed to maintain a fish in good health. Now to keep the maths simple, supposing two Koi Keepers were to each feed I OOgm of pellets a day, but M10% protein and the other very with a 30% protein. We can see instantly that the former gives as a daily protein intake of 40gm and the latter only 30gm of the same. Also, supposing the 40gm was the correct daily intake, then in order for the lower protein pellets to meet that requirement, the actual quantity of pellets would have to increase from 100gm to nearly 135gm Although this is probably better than not meeting the 40gm protein requirement, it could well make the cost of feeding a cheaper food more expensive. Also satiation may be exceeded long before consumption of the required protein quantity. In addition there is the possibility that the resulting excess of other nutrients could have a detrimental effect on the health of the fish. For certain it will have a detrimental effect on water quality, particularly with increased suspended solids. Unfortunately, many Koi Keepers feed a quantity of food totally unrelated to protein content! This is exacerbated by feeding Koi with bread, barley, corn, etc., in the belief, quite reasonably, that the fish enjoy a change. Such foods, although well accepted, are very low in proteins and being of vegetable origin have a poor biological value. Therefore, it is only if t Hess supplements are used as well as a high quality protein pellet food, is there a wide enough margin to compensate and maintain adequate daily protein levels. Although the overall cost of a high percentage protein food Will increase, it should not do so proportionally as the percentage of other ingredients, obviously, would have reduced. However, it is certainly gratifying to me after campaigning for so long that Koi foods are generally too low in protein, that many producers now offer a range of foods with increased protein content - usually described as high growth food.

Growth

I suspect that the long held view that carp do not need high protein arose from carp farming traditionally being extensive - the fish getting most their nutrition from natural food in the pond. Daphnia (water fleas) have a protein content of between 48% to 50%, Gammarus (shrimp) 45% to 52% and Chinronomidae (bloodworms) as high as 55%. Thus it was perfectly reasonable to supplement with bulky low cost food-stuffs, causing only modest dilution of the readily available protein rich feeding. A bio-filtered Koi pond has very little in common with these conditions and is indeed, in every sense, very intensive. Consequently, with natural feeding being virtually non-existent Koi, ideally, need foods of an exceptionally high biological value.

Additionally, I am afraid we cannot separate growth from temperature. As my own trials have shown (NI Winter 96/97), it is possible to achieve phenomenal growth using very high protein foods combined with consistently high water temperatures. Unheated Koi ponds are very different. Unless the water is sufficiently warm the fish simply cannot consume enough food to grow at their full potential. All the more reason to feed to a maximum during the normal growing season providing, of course, the filter is able to cope with this, and to feed what makes them grow protein. There have been many studies to find optimum nutrient levels, but with most arrived at by considering the economics, If an additional 5% protein costs, say, 10% more for only a 2% increase in growth-rate, some might not consider that economical. Koi Keepers rarely worry about such restraints and most will happily pay more for only a modest return. However, many authorities seem to concur with around 38% protein as a minimum. I would add, especially if also regularly giving any legume or pulse feeds, 40% plus would be even better and just hope you have bought good quality protein in your chosen brand of food. Certainly if growing on small fish separately, then nearer to 50% protein would show a marked benefit in size and shape of the fish. Last but by no means least, it is quite feasible to reduce the feeding quantity by giving a high protein diet. The benefits, are soon obvious. It encourages fish to clear-up everything on offer but f , u still meeting their essential needs. Also realize that most recalculating systems are far better able to cope with increasing ammonia loads than they are of solids, which tend to inhibit nitrification. Thus by simply upping protein levels makes for a cleaner pond and healthier fish.

djunedz
24-07-2008, 12:50 PM
Pak Valmh mohon pencerahannya, pak.

1. Sekarang saya lagi pake Saki Hikari Basic dan ada beberapa koi yang warnanya memudar. Apakah benar ini pengaruh pakan? Karena ada beberapa pendapat di forum ini, Saki Hikari terlampau 'keras' sehingga bisa memudarkan warna koi. Tapi saya sendiri masih tidak yakin, karena beberapa koi yang lain warnanya tidak pudar, bahkan ada yang malah melebar.

2. Untuk menjaga agar warna koi tidak pudar, ada yang menyarankan penggunaan pakan Spirulina. Bagaimana komposisi pemberian pakan spirulina yang tepat sehingga warna koi tetap terjaga tetapi tidak membuat warna koi menjadi 'liar'? Maksudnya, dalam seminggu berapa kali kita maksimal memberikan pakan spirulina. Saya sudah coba cari jawabannya di forum ini, tapi sampai saat ini saya masih belum mendapat gambarannya. Mungkin dari pengalaman Pak Valmh pribadi dapat disharing ini.

Thanks

valmh
24-07-2008, 03:10 PM
Pak ini cuma sharing aja ya,


1. Sekarang saya lagi pake Saki Hikari Basic dan ada beberapa koi yang warnanya memudar. Apakah benar ini pengaruh pakan? Karena ada beberapa pendapat di forum ini, Saki Hikari terlampau 'keras' sehingga bisa memudarkan warna koi. Tapi saya sendiri masih tidak yakin, karena beberapa koi yang lain warnanya tidak pudar, bahkan ada yang malah melebar.

Ada banyak penyebab warna yang memudar pada koi, bisa karena genetik, stress/sakit(kesehatan), parameter air, jenis dan cara pemberian pakan, dll. Namun kalau berdasar cerita bapak, saya kok lebih yakin warna koi bapak yang memudar lebih dikarenakan faktor genetik atau faktor kesehatan/stress. Tentang Saki Hikari terlampau 'keras' saya kok tidak punya data otentik ataupun pengalaman tentang itu :wink:


2. Untuk menjaga agar warna koi tidak pudar, ada yang menyarankan penggunaan pakan Spirulina. Bagaimana komposisi pemberian pakan spirulina yang tepat sehingga warna koi tetap terjaga tetapi tidak membuat warna koi menjadi 'liar'? Maksudnya, dalam seminggu berapa kali kita maksimal memberikan pakan spirulina. Saya sudah coba cari jawabannya di forum ini, tapi sampai saat ini saya masih belum mendapat gambarannya. Mungkin dari pengalaman Pak Valmh pribadi dapat disharing ini.
Thanks

Pakan "Color-Enhancing" memang umumnya mengunakan banyak unsur spirulina, kalau bapak pakai produk color-enhancing dari produk merk yang sama dan kalau mengacu sesuai pada anjuran resminya sbb :

For the best color-enhancement, we recommend a mix that includes a color enhancing diet comprising no less than 35% of the total quantity being fed.

Saya mengartikannya pemberian pakan color sekurang2nya 35% dari jumlah total yang diberikan akan memberi dampak yang baik untuk perbaikan warna.

Namun dalam pemberian pakan jenis color-enhancing sebaiknya tidak dilakukan pada koi jenis tertentu seperti shiro utsuri, shiro bekko, dll. Beberapa rekan2 senior yang senang melakukan campuran biasanya membalik komposisi dari 35%-65% menjadi 65%-35% pada saat menjelang show, bahkan kadang 100% color pada saat2 akhir. Saya sendiri cenderung menghindari pengunaan pakan color pada saat ikan masih usia pertumbuhan, banyak hobbyst yang hanya memberikan pakan color pada ikan yang sudah diatas 60cm.

Konon koi yang fokus pada finishing warna/patern akan lebih melambat pertumbuhannya dibanding dengan koi yang hanya fokus pada pertumbuhan saja. Tentu diluar faktor pakan, banyak faktor lain yang juga harus dipertimbangkan.

Salam,
-mul-

djunedz
24-07-2008, 04:28 PM
Wah, pak mul memang top deh ..... 8) 8) 8) 8) 8)
Semuanya jadi jelas sekarang.
Thanks pak!

steamkoi
25-07-2008, 04:41 AM
Kasih tahu Om BP + Racikan sendiri: Racikannya apa?

Om Irvan, bener suka dikasih Kol? :o :o :o
Gak apa-apa ya? Lama-lama Koi-nya minta daging kambing, jadi makan Tongseng deh.... :lol: :lol: :lol:

Yup Om sunu saya kasih kol (sudah di cincang) dan untuk pellet Racikannya Spirulina bubuk,minyakikan,madu,telur :) ...untuk cerita lebih lanjutnya udah pernah saya posting kok di topic2 sebelumnya ... lupa yang tanggal berapa :) ..

h_andria
25-07-2008, 08:06 AM
gimana caranya ikan bisa makan sayuran Mas...
koi saya koi sepertinya gak doyan ya..
dulu pernah saya kasih sawi... tapi dicuekin aja

djunedz
25-07-2008, 10:53 AM
Kalo saya kasih seladanya pada saat koi dipuasakan. Pertama sih pada takut, tapi begitu tahu rasanya, semuanya pada berebut. :)

joko
25-07-2008, 02:08 PM
om om sekalian mohon sharingannyanya saya pernah baca pernah denger katanya koi itukhan bermacam2 ada yg kohaku,sanke,goromo ochiba dll, nah katanya untuk makanan ada yg menggunakan ini itu buat warna merah, terus ada yg menggunakan kualitas air air buat warna hitam kemudian ada yg menggunakan makanan ini tapi buat ikan koi yg platinum tidak boleh nanti bisa jelek dan lain lain nah gimana nih ??? :?: :?: :?: maksudnya jika dalam 1 kolam semua jenis koi ada didalamnya gimana ngasih makannya krn nanti takut ini takut itu dlll. mohon sharingnya donggg biar kita tau yg harusnya seperti apa.... 8) 8) 8) 8)


wah makin panjang neh hehehe

steamkoi
26-07-2008, 03:28 AM
gimana caranya ikan bisa makan sayuran Mas...
koi saya koi sepertinya gak doyan ya..
dulu pernah saya kasih sawi... tapi dicuekin aja

:) doyan kok bro :) coba aja pagi2 ikan jangan di kasih makan dulu.. nah sore2/malem baru di kasih makan .. coba lempariin selada .. diemin aja .. nanti juga sama si koi digigit2 dan hancur.. lama2 dimakan :) besok2 langsung lempar langsung habis :)

E. Nitto
27-07-2008, 12:05 AM
Saya sendiri cenderung menghindari pengunaan pakan color pada saat ikan masih usia pertumbuhan, banyak hobbyst yang hanya memberikan pakan color pada ikan yang sudah diatas 60cm.

Konon koi yang fokus pada finishing warna/patern akan lebih melambat pertumbuhannya dibanding dengan koi yang hanya fokus pada pertumbuhan saja. Tentu diluar faktor pakan, banyak faktor lain yang juga harus dipertimbangkan.
Salam,
-mul-

Pak nimbrung ya pak...
Wah saya jadi bingung nih... Krn saya selalu memberikan pakan color (selain bekko, shiro dan sejenisnya) selama ikan pada masa pertumbuhan.. Asumsi saya agar warna tebal dahulu, sehingga pada saatnya saya berikan pakan hi-growth untuk membentuk body saya tidak takut warna memudar oleh krn skin tertarik oleh pertumbuhan yg di boosting.... Memang saya perhatikan sebagian ikan2 yg kurang baik akan muncul warna liar tipis dan ada juga kiwa jadi tidak finish (sedikit ada tambahan warna gradasi tipis, saya gak tau istilahnya apa)... Tetapi dgn pemberian weatgerm warna2 merah tipis tsb hilang.... Untuk ikan2 yg sudah besar pemberian warna dan wheatgerm saya berikan hanya sekedar untuk me-maintain warna agar dapat mempertahankan ketebalan warna2 tsb.

Nah gimana nih pak, mana yg didahulukan penebalan warna pada masa pertumbuhan setelah tebal baru di boosting utk pembentukan body atau sebaliknya.. mohon penjelasan dari pakar2 disini...

Terima kasih

valmh
28-07-2008, 04:22 PM
Nah gimana nih pak, mana yg didahulukan penebalan warna pada masa pertumbuhan setelah tebal baru di boosting utk pembentukan body atau sebaliknya.. mohon penjelasan dari pakar2 disini...

Terima kasih

Urun pendapat saja ya P'Eddy,

Menurut saya justru seni koi keepingnya ada disini pak, tiap hobbyst punya pendekatan dan cara sendiri2 tergantung apa hasil yang diinginkan.

Kalau saya pribadi lebih senang konsentrasi pada growth dulu hingga dia mencapai 60-70cm tapi dengan syarat ikan harus dengan genetik yang baik sehingga patern dan color tidak mudah strech, atau kalaupun strech dalam limit tertentu akan dapat diperbaiki. Dengan genetik yang baik ditambah perawatan yang pas saya percaya pada saat ikan sudah mencapai usia dewasa maka warna dan patern akan finish sendiri, dari pengalaman enhance warna jauh lebih mudah dari enhange body (dengan catatan genetiknya dan keeping nya bagus)

Konon si ikan memang hanya akan optimal pada satu poin saja, apakah itu growth atau color, jadi memang kadang harus ada yang dikompromikan.

Seorang teman di S'pore, punya kolam sangat minimum di apartementnya (in-door), dia tidak ingin koi nya terlalu cepat besar dan lebih focus pada color, dia lebih focus memakai pakan color enhancing. Para hobbyst di negara2 4 musim juga tidak lah seberuntung kita dalam growth rate karena ada waktu tertentu mereka hanya bisa feeding dalam jumlah yang sangat terbatas.

Jadi ujung2nya kembali kepada pilihan kita juga ... happy koi keeping :wink:
-mul-

E. Nitto
28-07-2008, 05:18 PM
Urun pendapat saja ya P'Eddy,

Menurut saya justru seni koi keepingnya ada disini pak, tiap hobbyst punya pendekatan dan cara sendiri2 tergantung apa hasil yang diinginkan.

Kalau saya pribadi lebih senang konsentrasi pada growth dulu hingga dia mencapai 60-70cm tapi dengan syarat ikan harus dengan genetik yang baik sehingga patern dan color tidak mudah strech, atau kalaupun strech dalam limit tertentu akan dapat diperbaiki. Dengan genetik yang baik ditambah perawatan yang pas saya percaya pada saat ikan sudah mencapai usia dewasa maka warna dan patern akan finish sendiri, dari pengalaman enhance warna jauh lebih mudah dari enhange body (dengan catatan genetiknya dan keeping nya bagus)

Konon si ikan memang hanya akan optimal pada satu poin saja, apakah itu growth atau color, jadi memang kadang harus ada yang dikompromikan.

Seorang teman di S'pore, punya kolam sangat minimum di apartementnya (in-door), dia tidak ingin koi nya terlalu cepat besar dan lebih focus pada color, dia lebih focus memakai pakan color enhancing. Para hobbyst di negara2 4 musim juga tidak lah seberuntung kita dalam growth rate karena ada waktu tertentu mereka hanya bisa feeding dalam jumlah yang sangat terbatas.

Jadi ujung2nya kembali kepada pilihan kita juga ... happy koi keeping :wink:
-mul-

Terima kasih banyak pal Mul atas penjelasannya... Berarti memang genetik amat sangat menentukan ya pak...
Sekarang saya jadi jelas banget pak... sekali lagi terima kasih.

TSA
29-07-2008, 11:16 AM
om om sekalian mohon sharingannyanya saya pernah baca pernah denger katanya koi itukhan bermacam2 ada yg kohaku,sanke,goromo ochiba dll, nah katanya untuk makanan ada yg menggunakan ini itu buat warna merah, terus ada yg menggunakan kualitas air air buat warna hitam kemudian ada yg menggunakan makanan ini tapi buat ikan koi yg platinum tidak boleh nanti bisa jelek dan lain lain nah gimana nih ??? :?: :?: :?: maksudnya jika dalam 1 kolam semua jenis koi ada didalamnya gimana ngasih makannya krn nanti takut ini takut itu dlll. mohon sharingnya donggg biar kita tau yg harusnya seperti apa.... 8) 8) 8) 8)


wah makin panjang neh hehehe

Yg ini saya juga lagi nunggu pencerahan/jawaban dari para suhu, pakar n senior nich ........ soalnya kolam saya isinya juga seperti itu :D :D :D

Rgds
TSA

valmh
29-07-2008, 03:21 PM
om om sekalian mohon sharingannyanya saya pernah baca pernah denger katanya koi itukhan bermacam2 ada yg kohaku,sanke,goromo ochiba dll, nah katanya untuk makanan ada yg menggunakan ini itu buat warna merah, terus ada yg menggunakan kualitas air air buat warna hitam kemudian ada yg menggunakan makanan ini tapi buat ikan koi yg platinum tidak boleh nanti bisa jelek dan lain lain nah gimana nih ??? :?: :?: :?: maksudnya jika dalam 1 kolam semua jenis koi ada didalamnya gimana ngasih makannya krn nanti takut ini takut itu dlll. mohon sharingnya donggg biar kita tau yg harusnya seperti apa.... 8) 8) 8) 8)


wah makin panjang neh hehehe

Yg ini saya juga lagi nunggu pencerahan/jawaban dari para suhu, pakar n senior nich ........ soalnya kolam saya isinya juga seperti itu :D :D :D

Rgds
TSA

Setahu saya ada beberapa cara yang sering dilakukan oleh para hobbyst berkaitan dengan hal ini;

1. Bagi yang punya fasilitas memungkinkan atau memiliki lebih dari satu kolam adalah dengan memisahkan jenis koi yang 'rawan' terhadap pakan color secara tersendiri, namun banyak hobbyst yang tidak mungkin melakukan ini karena keterbatasan kolam/fasilitas (termasuk saya misalnya :wink: ) sehingga dipilih jalan yang lebih aman dengan tidak mengunakan pakan color enhancing sebagai pakan sehari-hari. Jikapun ingin memberikan campuran pakan color hanya dalam jumlah yang tidak signifikan (umumnya dibawah 25%) sekedar untuk menjaga kualitas warna, jangan lupa sebenarnya pada kolam yang sudah mature akan cukup tersedia lumut hijau di tembok yang juga kaya akan protein yang akan membantu menjaga kualitas warna koi (walau kadang jadi bumerang juga :wink: ).

2. Hand-feeding, adalah salah satu cara yang juga biasa dipakai oleh para hobbyst untuk mengatur jenis pakan yang diberikan pada koi-koi tertentu didalam kolamnya, tentu ini perlu proses dulu untuk melatih si ikan untuk makan dari tangan kita, walaupun perlu usaha yang kadang tidak mudah namun hasilnya sungguh menyenangkan :wink:

Mungkin teman-teman lain ada yang punya pengalaman ataupun cara lain yang lebih praktis dan efektif, kiranya berkenan untuk ikut berbagi.

Memang kadang ada kalanya beberapa faktor tidaklah mudah untuk diatasi sehingga perlu cara yang lebih kreatif, banyak cara yang murah namun ada juga yang tidak murah. Misalnya; beberapa varietas tertentu membutuhkan suhu air tertentu untuk membuat sang ikan tampil optimal, untuk kota yang panas seperti Jakarta tentu menurunkan suhu air membutuhkan banyak usaha mulai dari yang murah sampai yang mahal seperti memakai chiller :wink:

Akhirnya memang, yang penting kita perlu kompromi mencari cara yang paling pas untuk kondisi kita masing2.
Happy koi keeping,
-mul-

Asfur
14-08-2008, 09:41 AM
Ikutan sharing mengenai makanan koi. Ini berdasarkan pengalaman pribadi dan setelah baca2 di forum ini saya juga berkesimpulan, pumping koi size dgn pakan akan sia sia kalo emang kita mendapat koi yg bantet ataupun ngk punya bakat jumbo. Jadi gen adalah no 1 spt yg suhu2 disini sempat utarakan, percuma aja anda habiskan dgn pakan super mahal kalo koi2 anda berasal dr sumber yg ngk jelas dan akhirnya malah buang2 uang krn koinya bantet kaga gede2.
Ini summary ringkas pengalaman saya :
Koi saya terdiri dr bbrp ukuran dan ada yg import sakai ada jg yg lokal bahkan lokal kelas 100 rb an aja. Krn mnrt suhu2 disini pengalaman adalah guru terbaik, selama 2 bulan saya pernah kasih bener2 murni 3-4 kali sehari jatah pakan dgn saki hikary tanpa di oplos dgn pakan apapun. Hasilnya koi sakai ukuran 20 cm kaga ada perkembangan/pembesaran, bbrp keliatan berkembang sedikit2, ada jg yg bener2 jelas keliatan perkembangannya.
Kmdn saya coba lagi dgn percobaan ke 2, pakan saya kombinasi dgn bbrp merk : Hikary Growth, Hikary Economy, Nozomi Spirulina, Beauty Ming Li Growth, CP Breeder Pro saya beli yg ukuran 1 kg an. Terkecuali hikary growth, semua pakan yg lain tersebut saya campur dgn komposisi yg sama banyaknya, saya masukin ke packing bekas nozomi yg sudah kosong ukuran 2 kg, kmdn saya kocok2 dan aduk2 biar merata. Metode pemberian pakan, Yg hikary growth saya khusus berikan pagi hari tanpa di oplos, kmdn untuk pakan siang dan sore adalah yg oplosan campur2 tsb. Pertumbuhan dan perkembangan tetap saja sama, colour jg tetap cemerlang. Singkatnya dgn saki ataupun dgn yg oplosan saya mendapatkan hasil yg sama saja mengenai pertumbuhannya.
Kalo boleh saya perbandingkan begini kira2nya : Kalo anda punya mobil mercy atau bmw, yah sepantasnya dikasih minum pertamax minimal bahkan kalo mau bagus yah pertamax plus, tapi kalo naik mobil2 ekonomis yah dikasih mibnum premium kan cukup, kalo di kasih pertamax mah, ngk ada guna malah jadi boros. Begitupun koi, kalo koinya import tapi bukan level kompetisi ataupun calon juara, anda kasih pakan yg no 1 semua, akhirnya boros dipakan (terkecuali uang bukan masalah buat anda), kalo koinya emang kelas champion yah sepatutnya dikasih pakan yg bermutu. begitulah kira2 pengalaman dan pendapat dari newbie dalam hal dunia koi ini. Thanks.

Gom 7rait
15-08-2008, 11:59 AM
Betul Pak Asfur!

Dengan melihat kualitas (mungkin harga) koi yang kita keep dapat menentukan jenis pakan apa yang cocok dengan mereka.
Pendapat saya sebagai berikut (pengamatan):
1. Kualitas genetik koi
2. Kualitas air - sangat berpengaruh pada kualitas skin koi
3. Pakan seperti di atas disesuaikan dengan kualitas/grade koi.

Tidak semua koi yang import bagus, bahkan ada yang dikasih makan jenis apaun segitu-segitu aja pertumbuhannya.

Pengalaman; dengan pakan hikary ekonomi, sugiyama hi-growt, pertumbuhan cukup bagus 2-3 cm/ bln tetapi saya melihat tidak ada improvement warna.

sekedar ikut nimbrung Frens...

cheers

hankoi
15-08-2008, 08:39 PM
That's right Br0,

darren febriano
17-01-2009, 06:14 PM
pada dasarnya pakan2koi impor yg sering disebutkan adalah bagus. hanya byk dr hobbies yg buta akan pengetahuan diet koi. bagi saya, genetik adalah yg utama. koi bagus wajib dapat pakan bagus, koi jelek boleh dapat pakan bagus, koi jelek akan semakin jelek dgn pakan medioker.

abahnasr
17-01-2009, 06:23 PM
kasian donk koi yg jelek dikasih makan yang jelek juga... makin ancur tuh koi... kalo udah ancur gitu mmau diapainlagi tuh koi???? :cry:

cheung
17-01-2009, 06:50 PM
[quote="valmh"]

Saya sendiri untuk pakan rutin hanya pakai Saki Hikari (Basic, Growth & Color)dengan tambahan silkworm pupae dan manda


Happy KOI keeper,
-mul-

om Mul... apa efeknya klu koi dikasih mkn silk worm pupae???
ada koi sy kena stroke (badannya jd bengkok) apakah krn pengaruh dari silk worm pupae??

mrbunta
17-01-2009, 07:55 PM
iya kasihan tuh ikan jeleknya. sapa tau bisa jadi bagus kalau di kasih pakan bagus. :mrgreen:

torajiro
18-01-2009, 03:22 PM
iya kasihan tuh ikan jeleknya. sapa tau bisa jadi bagus kalau di kasih pakan bagus. :mrgreen:
rugi pakan nya om.. Ga sebanding.

darren febriano
18-01-2009, 05:22 PM
iya kasihan tuh ikan jeleknya. sapa tau bisa jadi bagus kalau di kasih pakan bagus. :mrgreen:
rugi pakan nya om.. Ga sebanding.
JADI SEBAIKNYA jgn coba2 beli koi dg kualitas asal2an. kasian koi nya. namanya peliharaan jd hrs ada tanggung jwbnya. jgn ada istilah untung-rugi. makanya pastikan koi yg dipelihara adl yg kita suka. kecuali kalo ada unsur dagangnya. itu memang "berat di ongkos."

abahnasr
18-01-2009, 07:20 PM
trus kalo punya koi jelek bagusnya diapain ya??
kasih k orang aja ya... :?

mrbunta
18-01-2009, 07:34 PM
trus kalo punya koi jelek bagusnya diapain ya??
kasih k orang aja ya... :?
di lelang di koi's aja. dengan harga Rp.0 dan hasilnya di sumbang untuk koi's
:mrgreen:

abahnasr
18-01-2009, 08:10 PM
Rp. O.. :?

Suzuki
19-01-2009, 02:37 PM
di goreng aja (kalau tega) :o

TSA
19-01-2009, 03:54 PM
trus kalo punya koi jelek bagusnya diapain ya??
kasih k orang aja ya... :?
di lelang di koi's aja. dengan harga Rp.0 dan hasilnya di sumbang untuk koi's
:mrgreen:

om ...om .... numpang tanya ...... kalau koi yg jelek tu yg seperti apa sich ......?

Tsa

mrbunta
19-01-2009, 06:02 PM
trus kalo punya koi jelek bagusnya diapain ya??
kasih k orang aja ya... :?
di lelang di koi's aja. dengan harga Rp.0 dan hasilnya di sumbang untuk koi's
:mrgreen:

om ...om .... numpang tanya ...... kalau koi yg jelek tu yg seperti apa sich ......?

Tsa
yg jelek itu yg kita gak suka :mrgreen:

valmh
19-01-2009, 06:31 PM
Saya sendiri untuk pakan rutin hanya pakai Saki Hikari (Basic, Growth & Color)dengan tambahan silkworm pupae dan manda


Happy KOI keeper,
-mul-

om Mul... apa efeknya klu koi dikasih mkn silk worm pupae???
ada koi sy kena stroke (badannya jd bengkok) apakah krn pengaruh dari silk worm pupae??

Tante ... :wink: ,
Silk worm pupae sama seperti layaknya pakan2 yang sejenis dengan kelebihan pada kadar protein yang lebih tinggi, protein dibutuhkan untuk menunjang pertumbuhan koi terutama pada usia muda, saya menambahkan pakan jenis ini pada pola feeding hanya untuk memberikan tambahan protein (sebagai suplement tambahan) pada masa2 tertentu saja. Konon protein baik untuk hati/liver sang KOI. Saya sendiri menghindari pemberian pakan berprotein tinggi secara terus menerus sepanjang tahun.

Saya kok gak melihat ada hubungan langsung antara silk worm pupae dengan "stroke" pada ikan, setahu saya ikan yang "bengkok" hampir tidak mungkin untuk diobati (belum pernah dengar ada yang bisa ngurut biar lempeng lagi :wink: ). Namun jangan lupa, kalau diberikan secara berlebihan tentu pakan jenis apapun akan berakibat kurang baik...

Happy koi keeping,
-mul-

valmh
19-01-2009, 06:35 PM
yg jelek itu yg kita gak suka :mrgreen:

100 !!!
Berarti untuk kita masing2 yang ada di kolam kita pasti bukan yang "jelek" :wink:
Karena itu mereka semua pantas mendapat TLC ... Tender Loving Care :wink:

-mul-

mrbunta
19-01-2009, 07:37 PM
yg jelek itu yg kita gak suka :mrgreen:

100 !!!
Berarti untuk kita masing2 yang ada di kolam kita pasti bukan yang "jelek" :wink:
Karena itu mereka semua pantas mendapat TLC ... Tender Loving Care :wink:

-mul-
kesimpulan nya. kalau kita gak suka di lelang di koi's aja :twisted:
sisanya kan udah bagus bagus. jadi di kasih makan yg bagus juga aja :mrgreen:

cheung
19-01-2009, 07:42 PM
om Valmh... boleh tau ga gmn caranya ngasih silk worm pupae soalnya pupae kan rada keras?? apakah boleh dikasih setiap hr? takarannya kira2 brp byk? thanks atas infonya :D

torajiro
20-01-2009, 08:15 AM
Klo kita kasi makan blood worm beku apakah perlu sterilisasi dulu spt klo kita kasi makan cacing sutra? Apakah blood worm yg dah d bekukan tsb bisa Bawa penyakit ke koi kita?

mrbunta
20-01-2009, 02:10 PM
lagi menyimak nih :roll:

edwin
20-01-2009, 02:22 PM
trus kalo punya koi jelek bagusnya diapain ya??
kasih k orang aja ya... :?
di lelang di koi's aja. dengan harga Rp.0 dan hasilnya di sumbang untuk koi's
:mrgreen:

om ...om .... numpang tanya ...... kalau koi yg jelek tu yg seperti apa sich ......?

Tsa

mungkin yang mulutnya mengok kali pak.... :P

torajiro
20-01-2009, 03:46 PM
mungkin yang mulutnya mengok kali pak.... :P
yg domas juga..

valmh
20-01-2009, 04:40 PM
om Valmh... boleh tau ga gmn caranya ngasih silk worm pupae soalnya pupae kan rada keras?? apakah boleh dikasih setiap hr? takarannya kira2 brp byk? thanks atas infonya :D

Tante Cheung ...

Silkworm pupae biasanya saya kasih seperti layaknya pelet biasa saja, dari pengalaman sih mulai dari ikan2 tosai yang ukuran 25 cm keatas sudah biasa makan dengan baik, kalau mau diberikan untuk ikan ukuran yang lebih kecil mungkin silkworm pupae nya harus di potong dalam ukuran yang lebih kecil. Biarpun punya kulit luar yang agak keras namun jika terendam air akan melunak (walaupun tidak hancur). Konon dalam jumlah yang tidak berlebihan akan baik untuk kesehatan hati koi dan mendukung shiroji yang baik.

Frekuensi biasanya saya berikan 1x saja satu hari, 3x seminggu (tiap 2 hari sekali) terutama pada musim panas. Salah satu breeder besar di Jepang yang juga produsen silkworm pupae memberikan pakan jenis ini pada koi di farm mereka dengan frekwensi 1x sehari pada kolam2 pembesaran koinya. Saya punya kebiasaan mempuasakan ikan tiap hari senin. Pada musim penghujan seperti ini saya lebih suka memberikan tambahan pakan seperti "Manda" yang bahan dasarnya buah2an untuk menambah stamina terhadap cuaca yang kurang baik. Namun jika sudah mengunakan pakan pellet dengan kadar protein tinggi ditambah dengan silkworm pupae yang berlebihan mungkin akan beresiko kurang baik, beberapa literatur mencurigai pakan dengan protein yang berlebihan berkemungkinan menyebabkan "diabetes-like" pada koi serta berbahaya untuk kesehatan ginjal si ikan.

Untuk takaran, secara umum sebenarnya gampang2 susah untuk menentukan berapa ukuran yang paling tepat, karena dipengaruhi banyak faktor termasuk suhu air, banyaknya ikan, usia si ikan dll. Namun untuk gampang nya aja, seperti umumnya standard pemberian pakan bisa diberikan sebanyak yang bisa dihabiskan oleh si ikan dalam 5-10menit. Jika ingin diperhitungkan secara total sehari termasuk pakan lainnya sekitar 1-4% dari berat tubuh ikan (4% adalah ukuran untuk ikan muda yang sedang bertumbuh). Yang penting amati jika lebih dari 20-30 menit maka sisa pakan yang ada seharusnya diangkat dari kolam karena berpotensi menyebabkan polusi pada kolam, kandungan mineral dan vitamin nya pun mungkin sudah hilang terbawa air.

Only my hubble opinion,
Happy koi keeping ... :wink:
-mul-

cheung
20-01-2009, 09:56 PM
Thanks om Mul atas penjelasannya...
ada sebagian ikan sy ga doyan dikasih pupae.. mgkn terlalu keras padahal uda sy rendam lumayan lama loh.. sampe2 pernah sy rebus dl tp ga juga empuk2... pupae nya suka dilepehin lg ama ikan sy.. apakah ada cara laen supaya si ikan nya mo mkn pupae tsb??

apakah cuaca di bdg kurang bagus dikasih mkn pupae.. soalnya sy baca di petunjuknya not recommend untuk suhu di bawah 18c?

klu u manda boleh setiap hr dikasih ga om?

valmh
26-01-2009, 11:12 PM
Thanks om Mul atas penjelasannya...
ada sebagian ikan sy ga doyan dikasih pupae.. mgkn terlalu keras padahal uda sy rendam lumayan lama loh.. sampe2 pernah sy rebus dl tp ga juga empuk2... pupae nya suka dilepehin lg ama ikan sy.. apakah ada cara laen supaya si ikan nya mo mkn pupae tsb??

apakah cuaca di bdg kurang bagus dikasih mkn pupae.. soalnya sy baca di petunjuknya not recommend untuk suhu di bawah 18c?

klu u manda boleh setiap hr dikasih ga om?

Saya kok gak rekomen ya untuk merebus silk worm pupae, justru menurut saya sebaiknya diberikan langsung jangan direndam dulu, bagaimanapun kalau direndam pasti ada mineral dan vitamin yang akan hilang. Kalau dari pengalaman sih ikan2 saya senang aja tuh. Coba diberikan sedikit2 dulu dan dalam kondisi ikan yang tidak kekenyangan :wink:

Silkworm memang sebaiknya tidak diberikan pada suhu air yang sedang dingin, di musim panas akan lebih baik.

Manda diberikan tiap hari seharusnya tidak akan menjadi masalah, tapi sebaiknya berhati2 jika di kolam ada shiro ataupun platinum, karena manda juga akan merangsang pertumbuhan warna.

Regards,
-mul-

cheung
27-01-2009, 01:10 PM
Thanks om Mul atas penjelasannya...
ada sebagian ikan sy ga doyan dikasih pupae.. mgkn terlalu keras padahal uda sy rendam lumayan lama loh.. sampe2 pernah sy rebus dl tp ga juga empuk2... pupae nya suka dilepehin lg ama ikan sy.. apakah ada cara laen supaya si ikan nya mo mkn pupae tsb??

apakah cuaca di bdg kurang bagus dikasih mkn pupae.. soalnya sy baca di petunjuknya not recommend untuk suhu di bawah 18c?

klu u manda boleh setiap hr dikasih ga om?

Saya kok gak rekomen ya untuk merebus silk worm pupae, justru menurut saya sebaiknya diberikan langsung jangan direndam dulu, bagaimanapun kalau direndam pasti ada mineral dan vitamin yang akan hilang. Kalau dari pengalaman sih ikan2 saya senang aja tuh. Coba diberikan sedikit2 dulu dan dalam kondisi ikan yang tidak kekenyangan :wink:

Silkworm memang sebaiknya tidak diberikan pada suhu air yang sedang dingin, di musim panas akan lebih baik.

Manda diberikan tiap hari seharusnya tidak akan menjadi masalah, tapi sebaiknya berhati2 jika di kolam ada shiro ataupun platinum, karena manda juga akan merangsang pertumbuhan warna.

Regards,
-mul-

thanks bangeut atas infonya om.. sy br tau klu manda bs merangsang pertumbuhan warna...

chivas
27-01-2009, 04:26 PM
kl Hi silk gmn..?

torajiro
29-01-2009, 11:11 AM
Klo kasi makanan hbs d presto gmn?

valmh
29-01-2009, 11:37 AM
kl Hi silk gmn..?

Maksudnya bro ? gmn gmn ? :wink:


Klo kasi makanan hbs d presto gmn?

Pellet di presto ? not recommended bro .... Tapi kalau bandeng presto bisa coba kirim dulu ke markas KOIS, dijamin banyak yang setuju :wink:

Regards,
-mul-

chivas
29-01-2009, 01:45 PM
kl Hi silk gmn..?

Maksudnya bro ? gmn gmn ? :wink:

Regards,
-mul-

kamsudnya bgs ngga... :wink:

torpey
29-01-2009, 02:48 PM
katanya Hi Silk bisa memutihkan shiroji yah? Atau pelet2 lain yg ada silk worm nya juga memutihkan shiroji. Apakah artinya ikan yg turunan shirojinya memang nggak terlalu putih bisa jadi putih dengan Hi Silk? Lalu apakah silk worm pupae juga memutihkan shiroji?
Maap malah nambah pertanyaan :mrgreen:

cheung
29-01-2009, 08:55 PM
om Valmh... apakah manda bisa membuat shiroji jd kuning?

valmh
30-01-2009, 12:05 PM
kamsudnya bgs ngga... :wink:

Sabgus dong ! asal pake dgn bener :wink:



katanya Hi Silk bisa memutihkan shiroji yah? Atau pelet2 lain yg ada silk worm nya juga memutihkan shiroji. Apakah artinya ikan yg turunan shirojinya memang nggak terlalu putih bisa jadi putih dengan Hi Silk? Lalu apakah silk worm pupae juga memutihkan shiroji?
Maap malah nambah pertanyaan :mrgreen:

Saya belum pernah tau/baca sendiri ada literatur tentang hubungan langsung hi-silk dengan "memutihkan" shiroji, tetapi memang protein itu baik untuk kesehatan hati/liver si KOI, shiroji sebenarnya sangat dipengaruhi banyak faktor, selain pakan juga sangat dipengaruhi kondisi air (suhu & parameter lainnya) dan genetik. Konon beberapa dalam beberapa kasus yang sifatnya masih coba2 ada yang menyuntikan obat tertentu secara berkala untuk merangsang shiroji yang lebih baik, yang terakhir ini kayaknya masih underground dan belum banyak fakta resminya, hasilnya masih (?) ... :wink:


om Valmh... apakah manda bisa membuat shiroji jd kuning?

Dari pengalaman saya sih tidak ada banyak pengaruh pada shiroji, cuma saya tidak punya penjelasan ataupun bukti ilmiah yang mendukung hal ini. Kalau kemampuan Manda untuk mendukung warna pada KOI selain berdasar yang telah saya alami juga tertera jelas di label kemasan produk ini.

Regards,
-mul-

torpey
30-01-2009, 01:10 PM
Thanks banget atas penjelasannya Om Mul 8)

torajiro
31-01-2009, 09:23 PM
Klo kasi makanan hbs d presto gmn?

Pellet di presto ? not recommended bro .... Tapi kalau bandeng presto bisa coba kirim dulu ke markas KOIS, dijamin banyak yang setuju :wink:

Regards,
-mul-
maksudnya bukan presto pelet om.. tapi makanan laennya. mis: bandeng,silk worm,dst.

Iori
11-05-2011, 01:12 AM
Sama kaya wanita :

Cantik ga di make up tetep cantik, di make up tambah mantep.
Jelek di make up jadi cantikan, ga di make up = ancur bo..!

Yerry
12-05-2011, 11:02 AM
Sama kaya wanita :

Cantik ga di make up tetep cantik, di make up tambah mantep.
Jelek di make up jadi cantikan, ga di make up = ancur bo..!

om Iori biar kelihatan cantik ikan koi di make up juga ya kaya wanita? wah bisa menang Kontes dong... Tapi kontes apa ya? Hehehe.... Pisss Om...
:behindsofa::peace:

Iori
31-05-2011, 05:55 PM
Kontes foto model Koi sejagat ^^