PDA

View Full Version : Usul dari Pak Robby Iwan, mohon tanggapan dari Sekretariat



Robby Iwan
11-03-2007, 10:57 PM
Saya mewakili team administrator forum, memohon komentar dan saran rekan-rekan semua mengenai segala sesuatu tentang forum ini.

Segala masukan atau kritikan atau ide dari rekan-rekan semua sangat kami harapkan untuk perbaikan dimasa mendatang.

Pa Beryl, salam kenal

Maap mau tanya dan usul nih.

Tanya,
kan kata peraturan, forum ini tdk untuk promosi atau berdagang, tapi ada topik jual-beli-lelang ?

Usul,
Topik Jual-Beli-Lelang ini sebenarnya akan jadi topik yg ramai dan menarik, terutama untuk penghobi koi yg ingin jual-beli-lelang ikannya.., supaya bermanfaat buat KOIS, apa tdk sebaiknya setiap transaksi wajib bayar fee kpd KOIS.., (atau memang sdh demikian? atau bgm..)


Terima Kasih, maap kalo saya yg masih telur kecil ini lancang, usul2 segala..

beryl
12-03-2007, 12:46 PM
Salam kenal juga Pak Robby,

Terima kasih atas saran dan usulnya. Justru saran dan usul seperti ini yang dapat menyempurnakan forum kita.

Saya akan coba jawab pertnyaan Bapak inline..
Pada peraturan :
9. Dilarang melakukan posting untuk tujuan komersil dengan fasilitas PP (Pesan Pribadi) atau dengan fasilitas email.

Menurut saya, maksudnya adalah anggota tidak diperbolehkan untuk mengirim 'pesan pribadi' ke salah satu anggota forum yang tujuannya adalah komersial. Hal ini bertujuan untuk meminimalisasi pesan "Spam" yang tidak dikehendaki si penerima PP (Pesan Pribadi) atau email personal. Thread jual, beli dan lelang sudah disediakan, jadi tidak ada reason untuk mengirimkan PP, baik melalui fasilitas PP(Pesan Pribadi) di forum maupun email personal. Contoh seperti ini bisa kita jumpai di milis ikan-koi (Yahoo), banyak sekali anggota yang menawarkan sesuatu yang tidak ada hubungannya dengan ikan koi.

Saya sudah split thread Bapak agar mudah dibaca dan di reply oleh Bapak2 Sekretariat..

Sekali lagi terima kasih atas saran dan usulnya..

Salam..