PDA

View Full Version : insang membusuk, bagaimana pengobatannya?



ari-radja
08-04-2007, 05:41 AM
Bapak-bapak pecinta koi,
Beberapa hari, mendung duka menyelimuti kolam koi saya. Beberapa ikan mendadak mati. Setelah saya periksa ternyata insang koi yang mati itu membusuk, berwarna putih-hijau tua. Yang terakhir adalah sushui 28 cm. Saya lihat dia tidak mau makan, maka saya angkat dan saya pindah ke aquarium. Lalu, seperti saran teman2 sebelumnya, saya treatment pakai larutan garam 0,3% plus obat gill rote 1 tetes/2liter air dan diheater. Sampai malam, dia tidak menunjukkan gejala apa-apa. Subuh tadi, dia mati, insangnya sudah busuk separoh. Di kolam, chagoi 15 cm saya juga mati dengan gejala yang sama.
Maka, tolonglah saya. Apa yang harus saya lakukan untuk menyelamatkan koi-koi saya yang lain. Kolam sudah saya kasih garam tanpa yodium sebanyak 0,3%.
Thank you in advance.
Best Regards,
Ari

masterpizzkoi
13-04-2007, 02:13 PM
Bapak-bapak pecinta koi,
ternyata insang koi yang mati itu membusuk, berwarna putih-hijau tua.

Saat ini, penyakit insang membusuk memang 'pembunuh No.1'.
Biasanya koi yang terserang adalah pada saat koi stress, mungkin karena adanya perubahan kualitas air yang mendadak atau gangguan lainnya seperti misalnya hujan deras, listrik padam, masuknya benda-benda asing didalam kolam dll.

Bila terlambat, memang sulit sekali mengobati koi yang terserang penyakit ini. Satu2 satunya cara penyelamatannya adalah dengan dikarantina sesegera mungkin. Jaga suhu air berkisar 30 C dengan pakai heater. Bila koi selamat, berarti anda cukup beruntung.

Oleh karena itu, untuk pencegahannya yaitu dengan menjaga kualitas air tetap stabil.

Salam

showa
14-08-2007, 11:10 AM
Pak Ari............

nama saya rudy,
bolehkah jika pak Ari menceritakan kronologis dari awal.............?

dari ikan sebelum sakit.............dan sampai ikan kemudian sakit mudah **an dari sana kita nanti dapat mencari jalan keluar yg terbaik.

kronologis ikan sakit perlu utk memudahkan ditek penyakit ikan disamping kita melihat ikan langsung yg sakit.

terlepas dari itu semua biasanya hal ini terjadi karena kecerobahan kita sendiri dalam menanganinya.

hal ini pun sudah terjadi terhadap saya, jadi sebenarnya supaya tdk terjadi hal yg berulang kita sendiri harus hati hati dalam proses membeli ikan baru dan proses penggabungan ikan dari yg baru ke yg lama.

biasanya jika penyakit ini di tulari dari ikan baru maka korbannya akan cukup banyak.
akan tetapi jika penyakit ini timbul dari carrier yg diakibatkan oleh perubahan kondisi air di kolam maka korban yg mati akan sedikit.

obat utk ingsang yg membusuk sampai saat ini saya belum tau obatnya apa........? dan hrs di apakan.

akan tetapi..............biasanya jika kolam saya sudah terkena seperti itu maka sudah pasti kolam saya di bom dgn obat..........jika mau mati ya monggo mati biar cepet
kalo mau hidup ya hiduplah seterusnya.......................

yg saya lakukan adalah memberikan garam dgn dosis 1 ton=5kg garam dgn zeolit di angkat. proses ini saya lakukan biasanya 3 kali. secara bertahap.

terlepas benar atau salah cara ini, itulah yg saya lakukan. biasanya setelah sebulan kolam kembali normal dan ikan yg mau hidup tetap berenang dgn lincah.


salam koi

rudy

salam koi

rudy.